Hal-hal yang bisa dilakukan Sehari-hari Saat KKN Tanpa Internet




Hal-hal yang bisa dilakukan Sehari-hari Saat KKN Tanpa Internet

  1.  Membaca rasi bintang 
  2.  Berdebat apa warna langit
  3. Pergi ke warung terdekat, membeli makanan ringan, dan melakukan nomor 1
  4. Atau combo 1, 2, dan 3
  5. Tidur
  6. Bangun
  7. Tidur lagi
  8. Bershower dan meratapi nasib (karena di desa tak ada shower bisa diganti dengan mandi di bawah  pancuran)
  9. Sambil mendengar lagu The Script
  10. Mempelajari permainan baru (remi, uno, domino, dll)
  11. Jika kamu telah memainkan semua jenis permainan yang kamu ketahui, buatlah permainan baru.
  12. Asal jangan main perempuan
  13. Ramal jodoh dari remi atau domino
  14. Jika ternyata dia bukan jodohmu, silakan melakukan nomor 8 dan 9
  15. Hunting foto 
  16. Hunting pacar bagi yang jomblo 
  17.  Jika gagal, bisa melakukan nomor 8 dan 9 
  18. Membangun candi
  19. Memikirkan bagaimana cara menciptakan perdamaian dunia
  20. Mempelajari hal-hal baru seperti terbang, meramal, atau merekrut anggota Avengers yang baru
  21. Rajin ke pengajian, karena banyak makanan di pengajian
  22. Membantu petani panen di sawah dengan harapan dapat membawa pulang sekarung padi
  23. Menggemburkan sawah
  24. Menanam palawija
  25. Membantu petani di ladang
  26. Tunggu....sepertinya tiga poin di atas ada di buku Bahasa Indonesia SD -___-
  27. Membuka foto-foto lama dan menelusuri kenangan yang tersimpan di dalamnya
  28. Atau membaca chat history....sampai bego
  29. Membuat meme dari muka lugu teman-temanmu
  30. Atau dari muka kepala desa
  31. Atau muka LPPM
  32. Asal jangan ketahuan (nanti nilai KKN nya E++)
  33. Bermain gitar di siskamling
  34. Asal jangan dini hari
  35. Ditambah lagu lingsir wengi 
  36.  Menonton film, tapi jangan film yang tersimpan di folder yang di-hidden bersama file-file lain yang tabu dibicarakan di ruang publik ini (you know what).
  37. Bersama  teman-teman KKN ke alfamart  naik pick up 
  38. Ke mall naik pick up 
  39.  Menelpon gojek dan minta diantar ke alfamart (jauuuh) *kan ga ada internet*
  40. Silaturrahmi ke rumah ibu-ibu PKK di jam makan siang
  41. Atau makan malam
  42. Mendongakan kepala. Secara kalo ada internet di gadget, bikin kepala kita sering menunduk.
  43. Membuat daftar "Hal-hal yang bisa dilakukan Sehari-hari Saat KKN Tanpa Internet" saat magang dan mempost nya menggunakan internet kantor


Bukan rahasia umum lagi jika Kuliah Kerja Nyata (KKN) adalah penempatan mahasiswa di daerah-daerah yang jauh dari kota, keramaian, dan juga akses internet. Pengalaman saya saat KKN Januari lalu, di sebuah desa bernama Linggamulya, Tasikmalaya, Jawa Barat, internet adalah hal yang tabu bagi kami. Jika mau internetan harus keluar rumah dulu atau ke tempat-tempat yang kuat signalnya.

Tapi ada untungnya juga internet di KKN susah, ya namanya kita kan berinteraksi dan belajar dari masyarakat. Supaya kita gak fokus ke HP melulu, supaya gak dikira sombong karena punya gadget mahal, dan interaksi dengan warga lancar.

Nah selamat KKN ya buat Anak Unand yang KKN-nya udah jalan beberapa hari dan anak Unpad yang KKN habis lebaran. Selamat KP buat anak ITB dan selamat jobtre buat sebagian anak Unpad.

*salim*
*irmaout*
Read More … Hal-hal yang bisa dilakukan Sehari-hari Saat KKN Tanpa Internet
Copyright 2009 Aqueous Humor. All rights reserved.
Sponsored by: Website Templates | Premium Wordpress Themes | consumer products. Distributed by: blogger template.
Bloggerized by Miss Dothy